Cektips.com - Bagaimana cara merawat jersey bola terbaik? Simak di sini agar tahun cara mencuci jersey bola yang benar.
Bagi penggemar sepakbola memiliki jersey atau kaos tim kebanggaan adalah sesuatu yang wajib.
Dengan memiliki jersey bola terbaru, artinya sebagai seorang selalu mengikuti perkembangan terbaru timnya.
Lebih dari itu dengan memiliki jersey bola, saat ada pertandingan kita bisa mengenakan benda tersebut sebagai bentuk dukungan yang total. Terlebih jika mengenakannya di stadion.
Namun sering sekali permasalahannya adalah ketika ingin mencuci jersey bola kesayangan tersebut.
Ada beberapa kasus jika mencuci secara sembarangan atau tidak cermat, jersey bola berakhir dengan kerusakan.
Seperti misalnya logo yang copot hingga warna jersey yang perlahan memudar karena kesalahan dalam mencuci dan mengeringkan.
Maka sudah seharusnya bagi penggemar sepakbola terutama mereka jersey hunter (orang yang hobi mengoleksi jersey) harus benar-benar cermat dalam mencuci benda kesayangan itu.
Karena jika awet dirawat, bukan tidak mungkin 7 sampai 10 tahun ke depan, harga jersey tersebut melambung tinggi sebagai jersey limited edition.
Simak cara merawat jersey bola kesayangan agar awet dengan 5 langkah mudah ini versi Cektips.com:
Cara Merawat Jersey Bola yang Mudah dan Dijamin Bikin Awet
Berikut ini adalah cara merawat jersey bola kesayangan agar tidak gampang rusak, awet, dan bisa terus digunakan mendukung tim kesayangan.
1. Perhatikan Cara Mencuci
Salah satu kolektor jersey bola, Abdul Aziz dalam kanal Youtube Abdul Aziz Effendi menerangkan soal mencuci jersey bola yang baik dan benar.
Menurut Abdul Aziz, mencuci jersey harus sangatlah hati-hati. Pemiliknya diusahakan untuk tidak menggunakan mesin cuci.
Apabila dikucek, janganlah mengucek jersey atau baju dengan terlalu terlalu keras.
Hal ini bisa membuat tulisan seperti logo ataupun sponsor menjadi cepat hilang dari permukaan depan jersey.
2. Jangan Disetrika
Selanjutnya langkah untuk merawat jersey bola agar awet dan tetap bagus kualitasnya dalam waktu lama adalah dengan tidak disetrika.
Memang terdengar akan membuat jersey menjadi lecek dan terlihat tidak rapi. Namun perlu diingat jika bahan jersey bola berbeda dengan kaos atau kemeja pada umum.
Terlebih pada jersey ada logo atau tempelan bordir yang bisa rusak karena panas dari setrika itu sendiri.
Ada baiknya setelah dicuci, gantung jersey bola dengan gantungan baju dan disimpan dalam lemari.
3. Gunakan Polybag
Selanjutnya agar jersey bola menjadi awet adalah dengan menggunakan polybag guna membungkus.
Apabila tidak ingin digantun setelah dicuci, coba dengan melipat jersey bola lalu memasukan dalam polybag kedap udara.
Saat membeli jersey ori, biasanya kita akan mendapatkan pollybag. Nah, jersey yang sudah dilipat bisa disimpan di dalam polybag dan tutup erat-erat di bagian atasnya.
4. Jangan Campur dengan Baju yang Dipakai Sehari-hari
Cara merawat jersey bola agar awet selanjutnya adalah jangan sekali-kali mencampurnya dengan baju yang biasa digunakan sehari-hari.
Bila perlu tempatkan jersey secara terpisah di salah satu bagian lemari.
Hal ini dimaksudkan agar jersey bola kebanggaan tidak sengaja tercuci dengan mesin ataupun tidak sengaja disetrika.
5. Jangan Dipinjamkan ke Orang Lain
Terakhir yang tak kalah penting dalam merawat jersey bola adalah dengan tidak meminjamkannya kepada orang lain.
Walapun yang dipinjamkan adalah saudara atau bahkan sesama pendukung, bisa jadi perlakuan terhadap jersey bola berbeda-beda.
Bila tidak ingin rusak dan selalu awet ada baiknya jangan pernah dipinjamkan ke orang lain.
Penutup
Demikan tadi cara merawat jersey bola agar selalu awet dan tidak mudah rusak serta bisa digunakan dalam waktu yang lama.
Selamat mencoba dan semoga terbantu.